Atasi Polusi Udara Dengan Tanaman Sansevieria

Taman dan tanaman dapat berfungsi untuk mengatasi masalah polusi udara seperti asap rokok, asap bakaran sampah, maupun asap kendaraan bermotor yang menyerang rumah kita. 

Salah satu jenis tanaman yang dipercaya dapat mengatasi masalah polusi udara karena dapat menyerap bermacam-macam jenis polutan adalah tanaman Sansevieria.

Tanaman Sansevieria atau sering disebut dengan lidah mertua adalah salah satu jenis tanaman hias yang memiliki daun keras, tegak, dengan ujung meruncing yang berwarna mulai hijau tua, hijau muda, hijau abu-abu, perak, dan warna kombinasi putih kuning atau hijau kuning. 

Sebenarnya untuk jenisnya sansevieria terdiri dari banyak macam, tetapi secara umum terdapat dua jenis yaitu berdaun panjang dan berdaun pendek.

Sansevieria sangat mudah beradaptasi dan toleran terhadap cahaya rendah, air yang sedikit, serta kondisi tanah yang buruk. Karena itu tanaman ini biasa digunakan untuk tanaman hias dalam ruangan (indoor) dan luar ruangan (outdoor). 

Jika digunakan dalam ruang paling tidak satu minggu sekali harus dibawa keluar agar terpapar sinar matahari. Untuk penyiraman cukup dilakukan seminggu dua kali, karena jika terlalu banyak air maka  tanaman ini akan mudah terserang oleh berbagai penyakit, baik yang disebabkan oleh jamur maupun bakteri.

 Taman dan tanaman dapat berfungsi untuk mengatasi masalah polusi udara seperti asap rokok Atasi Polusi Udara Dengan Tanaman Sansevieria
Sansevieria trifasciata Laurentii, salah satu jenis Sansevieria
Berbagai sumber menyebutkan bahwa Sanseviera memiliki keistimewaan dapat menyerap bermacam-macam bahan beracun, seperti karbondioksida, benzene, formaldehyde, trichloroethylene, dan lain-lain.

Hal tersebut berkat kandungan bahan aktif Pregnan Glikosida yang disinyalir dapat menyerap dan menguraikan polutan menjadi asam organik, gula, dan beberapa senyawa asam amino. Cara kerjanya, polutan diserap dan dihancurkan melalui proses yang disebut dengan Metabolik Breakdown.

Karena manfaatnya sebagai penyerap racun rumahmaterial.com akan mencoba untuk membeli tanaman ini untuk menghalau polusi udara terutama asap rokok dan asap kendaraan yang berasal dari luar rumah. 

Apakah benar Sansevieria atau Lidah Mertua memiliki manfaat yang sangat baik? Jawaban pertanyaan tersebut akan kami tulis dalam artikel selanjutnya setelah kami mencoba meletakkan beberapa pot tanaman sansiviera di halaman rumah.  

Posting Komentar untuk "Atasi Polusi Udara Dengan Tanaman Sansevieria"